Olahraga, BogorUpdate.com – Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI) Kabupaten Bogor menurunkan 19 atlet terbaiknya pada ajang Babak Kualifikasi (BK) Porprov Jawa Barat (Jabar) 2025.
Pelaksanaan BK Porprov Jabar yang akan digelar di Sungai Cisadane, Kota Bogor dari tanggal 19 sampai 24 November 2025.
“FAJI Kabupaten Bogor akan menurunkan 19 atlet terbaiknya pada BK Porprov Jabar 2025. Semua atlet yang kami turunkan adalah atlet lokal Kabupaten Bogor dan binaan sendiri,” ujar Ketua FAJI Kabupaten Bogor, Mardiyanto, Selasa (18/11/2025).
Ia menambahkan, Tim FAJI Kabupaten Bogor akan tampil pada empat kategori yang dipertandingkan pada BK Porprov Jabar 2025 seperti Sprint, Slalom, H2H (Head To Head) dan DRR.
“Saya hanya menekankan agar semua atlet tampil maksimal dan all out. Karena sudah tampil sangat maksimal dan all out minimal akan mendapatkan hasil yang istimewa dan meraih tiket Porprov Jabar 2026 pada semua kategori,” papar Mardiyanto.
Lebih lanjut, kata Mardiyanto, semua atlet yang tergabung dalam Tim Arung Jeram Kabupaten Bogor adalah para atlet dari beberapa Kecamatan yang ada di Kabupaten Bogor.
“Kami sangat percaya dengan potensi dan kemampuan para atlet dan jajaran pelatih yang ada di FAJI Kabupaten Bogor. Makanya 100 persen atlet yang tampil dalam BK Porprov Jabar 2025 ini adalah para atlet binaan sendiri,” tegas Mardiyanto.
Sebelum mengikuti ajang BK Porprov Jabar 2025, para atlet FAJI Kabupaten Bogor terlebih dahulu menjalankan latihan rutin serta Pelatcab atau TC menuju BK Porprov Jabar 2025.
Dalam BK Porprov Jabar 2025, Tim Arung Jeram Kabupaten Bogor tergabung dalam Zona Barat yang terdiri dari Kabupaten Sukabumi, Kota Depok, Kabupaten Cianjur dan Kota Bekasi.
Untuk Zona Selatan tediri dari Kota Bandung, Kabupaten Bandung, Kabupaten Garut, Kabupaten Tasikmalaya dan Kabupaten Ciamis.
Sementara itu, untuk Zona Utara ditempati oleh Kabupaten Bekasi, Kabupaten Subang, Kota Cimahi, Kabupaten Bandung Barat, Kabupaten Sumedang dan Kabupaten Purwakarta.
Babak Kualifikasi (BK) Porprov Jabar 2025 untuk cabor Arung Jeram ini akan diikuti oleh 16 daerah yang ada di Jawa Barat. (Sep)
Skuad Tim Arung Jeram Kabupaten Bogor
Manager : Siti Aisyah (Icha)
Pelatih :Rudi Rais
Asisten Pelatih : Deni Permana
Noval Hurdi, Saripudin, M Anwar
Atlet Putra
Muhammad Faturahman Arya Pahlawan
Aufan Maulana Yusuf
Muhamad Adit Pathurrahman
Muhammad Hafidh Amrulloh
Zilvadi Akbar
Muhamad Fikri Fahrezi
Rendi Arya Permana
Griya Panca Kusuma Putra
Aden Aldi Febriansyah
Fahri Fahrezi
M. Alvin Alvian
Andika Syaputra
Sayid Maulana Wijaya
Muhamad Ipan Ramadan
Atlet Putri
Jamilah
Milka Faliza Raysa
Naila Indriyani
Aldya Framesti
Sarah Mawahdah
Siti Nur Ilmiyah
Winda Maharani
Sherly Nazahra
Ayunda Nuraini
Syadien Karmila Agustin













